HOME » BOYS » FASHION
BOYS FASHION

Perpaduan Kemeja Untuk Pria

Rabu, 27 Agustus 2014 22:09

Perpaduan Kemeja Untuk Pria
Ilustrasi © Shutterstock




Kapanlagi.com - Dewasa ini dunia fashion telah berkembang sangat pesat diberbagai negara. Di Eropa Kota Paris ialah rajanya, sedangkan di Asia, Korea dan Jepang mendominasi. Kesadaran berpenampilan menarik dan menawan di tengah masyarakat modern membuat desain pakaian berkembang pesat pula.

Salah satunya kemeja yang mengalami berbagai variasi jenis model dengan pilihan warna, bahan, dan ukuran. Mengenakan kemeja tidak selalu bisa digunakan dalam berbagai acara-acara resmi namun bisa pula digunakan ketika santai. Berikut perpaduan kemeja yang bisa menjadi pilihan kalian pria stylist.

1. Vest/ Rompi
Perpaduan kemeja dan vest/ rompi bisa padu dan saling melengkapi. Kemeja yang terkesan formal dapat terlihat kasual dan santai dengan di kombinasi rompi. Kamu akan terlihat lebih cool dan bergaya dengan juga memakai celana pensil.

2. Blazer/ Jas
Kombinasi kemeja dan blazer juga dapat menjadi pilihan untuk bisa terlihat berwibawa namun stylist dan keren. Namun perpaduan ini lebih baik dikenakan ketika acara-acara resmi yang juga di dukung menggunakan celana kain bersepatu van tofel. Tetapi jika kamu ingin lebih bereksperimen maka gunakanlah celana jeans dengan sepatu kats.

3. Kaos
Terlihat lebih muda bisa didapat jika kemeja dipadukan dengan kaos di dalamnya. Kancing yang dibiarkan tak terpasang memberikan kesan santai dan simple selayaknya remaja. Namun kendalanya ialah mengkombinasikannya juga dengan pertimbangan warna. Ketika warna bisa diselaraskan maka penampakan yang terlihat sesuai yang diinginkan oleh kamu.

4. Sweater
Memadukan sweater dengan kemeja bukan barang baru. Gaya adaptasi Eropa ini, kini sudah mulai banyak diikuti, karena kesan santai namun tetap rapi. Di perkantoran busana seperti ini seringkali bisa ditemui, dengan berbagai variasi yang berkembang pula.

5. Jaket
Kesan maskulin begitu terasa saat kamu mengenakan kemeja yang dilengkapi dengan jaket. Gaya busana seperti ini seperti para agen rahasia kepolisian yang gagah dan smart. Jaket berbahan kulit semakin bisa memancarkan kemaskulinan pria yang mengenakannya.

So kalian guys pilih mana? Perpaduan kemeja dengan beberapa jenis pakaian di atas bisa menjadikan kamu lebih bergaya dan kasual, tinggal kamu ingin memadukannya dengan apa.

Oleh: Tri Prabowo Leksono (Kacong)

Sumber: bajukemeja.com

(kpl/rth)



READ MORE