BOYS LIFESTYLE

Panduan Membeli Gaming Mouse

Jumat, 29 Agustus 2014 21:27

Panduan Membeli Gaming Mouse
Ilustrasi © Shutterstock




Kapanlagi.com - Dunia gaming emang beberapa tahun terakhir ini lagi mulai in. Banyak kompetisi gaming digelar, dan semakin banyak orang Indonesia yang menjadi gamer profesional. Nah kalo kamu lagi pengen serius dalam dunia gaming, gaming gear itu emang, ga bisa disangkal, penting banget bro.

Seringkali, perlengkapan komputer biasa udah mumpuni kalo dipake main game di rumah santai-santai gitu, tapi, di dunia gaming, lebih sering lagi perlengkapan biasa ini ga mumpuni untuk menciptakan akurasi, kecepatan dan presisi yang dibutuhkan para gamer serius ini. Salah satu gaming gear yang paling penting adalah mouse.

Mouse, seperti perlengkapan komputer lainnya, mempunya spesifikasi yang berbeda-beda, sob. Jangan sangka kalo semua mouse itu yang beda cuma bentuk sama warna aja lho. Nah baca deh ulasan yang diambil dari buzzle.com tentang spesifikasi mouse yang sebaiknya kamu perhatikan sebelum membeli.

DPI
Dots per Inch, atau sering disingkat menjadi DPI itu dari namanya kita bisa tebak bahwa angka ini menandakan pixel yang dilewati oleh kursor dilayar ketika kamu memindahkan mouse sejauh 1 inch. Efek besarnya angka DPI secara gampang sih berarti kecepatan kursor kamu cepat, tapi ini juga berarti kursor kamu lebih presisi dan sensitive, bro.

Polling Rate
Ini salah satu parameter yang harus diperhatikan sob dalam membeli gaming mouse. Intinya, polling rate itu adalah waktu yang dibutuhkan kursor untuk merespon pergerakan/perlakuan yang kamu berikan kepada mouse. Para gamers biasanya butuh polling rate minimal 400 Hz, sob.

Button tambahan
Button tambahan ini ngebantu banget, sob. Biasanya button-button ini bisa kamu tentuin sendiri fungsinya, bener-bener ngeringanin tugas dan mempercepat reaksi!

Comfort
Comfort harus kamu dahulukan sob daripada yang lain, karena sebagai gamer, jari dan tangan kamu ga boleh capek, sob! Bisa kalah nanti.

Oleh: Satrio

(kpl/rth)



READ MORE