BOYS SEKOLAH DAN PENDIDIKAN

Belajar Lebih Toleran Lewat Pendidikan Multikultural

Sabtu, 28 Maret 2015 20:27

Belajar Lebih Toleran Lewat Pendidikan Multikultural
Foto: http://www.ceu.edu




Kapanlagi.com - Well, ternyata yang bikin sekolah susah bukan cuman tugas dan PR ya Guys. Kenyataannya banyak gap yang terjadi di sekolah. Latar Belakang, gaya dan daya pikir, ekonomi, duh, banyak deh! Makanya toleransi harus jadi salah satu materi penting buat para siswa kayak kita-kita nih.

Nah, salah satu cara belajar bertoleransi adalah mengetahui budaya orang lain nih Bro. Seperti yang dilansir www.tolerance.org, setiap budaya pasti beda tapi timbul dari nilainya sendiri. Kalau kamu tahu cerita dibalik budaya itu, maka kamu bakalan bisa memahami dan bertoleransi. Makanya belajar budaya lain tuh penting Bray.

Lainnya, dalam www.greatschools.org dikatakan bahwa lingkungan belajar siswa yang pasti heterogen akan menuntut kita buat ngembangin sikap toleransi kita. Belajar budaya lain akan membuat kita memahami nilai dan menghormati nilai tersebut. Sebenernya nilai yang baik di dunia ini sama kok, cara pandangnya aja nih yang beda.

Banyak lho masalah yang muncul akibat salah paham sama budaya lain. Biar nggak mengakar, belajar vdari kecil baik juga kan. Daripada udah gede baru paham, mumpung kitra masih remaja unyu belajar dari sekarang bakalan bikin kita terbiasa. Syukur kalo bisa belajar dari budaya orang lain.

Apalagi sekarang kita hidup di dunia yang udah makin besar toleransinya. Dengan membuat budaya lain jadi salah satu materi di pelajaran di sekolah, maka kita jadi makin kaya pengetahuan dan jadi siap hidup di jaman global gini.

By: Ananda


(kpl/rth)