GIRLS KESEHATAN

Cegah Obesitas Sebelum Menyerang

Jumat, 31 Oktober 2014 01:06

Cegah Obesitas Sebelum Menyerang
Ilustrasi © Shutterstock




Kapanlagi.com - Friends, memiliki tubuh sehat dan ideal merupakan hal yang diinginkan untuk semua orang. Tak heran juga orang yang memiliki berat badan berlebih melakukan diet dengan semaksimal mungkin karena dengan begitu ia bisa mendapatkan tubuh ideal serta tubuh yang sehat. Nah buat kamu yang memiliki tubuh gemuk memiliki potensi lebih besar terkena obesitas dan memicu adanya penyakit  jantung dan kolesterol, sebelum obesitas menghampirimu sebaiknya kamu lakukan pencegahan.

Perbanyak sayur dan buah, dengan asupan serat yang kamu konsumsi akan melapisi dinding usus sehingga kamu tidak cepat merasa lapar, seperti yang diinfokan oleh laman indonesiaindonesia.com. Selain itu pencernaanmu juga makin lancar, Temans.

Minum air putih, banyak sekali manfaat air putih jika kamu banyak mengonsumsinya. Selain melarutkan zat-zat tak berguna bagi tubuh, air putih juga membantu kerja ginjalmu lebih maksimal. Tak hanya itu, air putih yang kamu minum juga bisa melarutkan lemak dalam tubuh.
 
Kurangi negemil, hai-hari santai memang menyenangkan untuk melakukan aktivitas tak produktif seperti menonton tv sembari memakan snack, bukankah begitu, Friends? Jika kamu salah satu orang yang melakukan hal tersebut, ada baiknya kamu menguranginya karena selain kalori dan glukosa yang terkandung dalam snackmu bisa membuat gemuk, kurangnya gerak juga memicu timbunan lemak dalam tubuhmu.

Ganti camilanmu, jika kamu suka makan es krim, kripik atau biscuit coklat maka ada baiknya kamu menggantinya dengan minum yogurt atau makan buah. Selain vitamin yang terkandung melimpah, dengan yogurt dan buah tak akan membuat badanmu gemuk.

Beraktivitas, lakukan aktivitas yang memerlukan banyak gerak. Saat kamu dirumah kamu bisa lakukan kegiatan bersih-bersih rumah, berkebun atau tata ulang kamarmu selain kamu banyak gerak kamu juga mendapatkan hasilnya, Friends. Rumahmu jadi bersih, kamar yang kamu tata ulang juga makin menarik.

Semoga beberapa langkah tersebut bisa menginspirasimu untuk tetap menjaga pola hidup sehat supaya terhindar dari obesitas.

Oleh    : arina
Sumber    :
http://indonesiaindonesia.com/f/75336-8-cara-mencegah-obesitas/
http://kesehatan.blogekstra.com/joesck/pola-hidup/cara-dan-tips-mencegah-obesitas.html
http://www.sayacantik.com/cara-mengatasi-obesitas/
http://distributorobatherbal.com/7-cara-mencegah-obesitas/
http://en.wikipedia.org/wiki/Obesity
http://www.cdc.gov/Obesity/

(kpl/rth)



READ MORE