GIRLS LIFESTYLE

Remaja Ikut Geng, Lebih Banyak Manfaat Atau Ruginya?

Senin, 18 Agustus 2014 16:55

Remaja Ikut Geng, Lebih Banyak Manfaat Atau Ruginya?
Ilustrasi © merdeka.com




Kapanlagi.com - Bagi kalian semua yang sudah punya teman main sendiri atau yang lebih sering disebut dengan geng pastinya sudah tau manfaat dari geng itu sendiri. Meskipun terkadang bagi remaja manfaat tersebut lebih terasa dalam kehidupan sehari-hari  daripada mengetahuinya.

Tapi untuk kalian yang masih berfikir bahwa geng itu tidak ada manfaatnya bahkan yang lebih ekstrem merugikan, jangan salah dulu. Tidak selamanya geng itu merugikan, meskipun terkadang hal yang sering tampak adalah seperti itu.

Manfaat pertama adalah geng atau kelompok memberikan rasa aman dan nyaman bagi anggotanya. Dengan masuknya remaja dalam sebuah kelompok, maka akan memberikan perasaan bahwa segala apa yang mereka inginkan akan terpenuhi.

Manfaat selanjutnya yakni kelompok dapat memberi hiburan yang menyenangkan. Karena dibandingkan dengan kehidupan dalam lingkungan keluarga yang cenderung bersifat mengikat dan kaku, kelompok dirasa lebih menyenangkan tanpa memiliki embel-embel aturan-aturan yang tidak menyenngkan.

Lalu kelompok atau geng ini juga dapat memberikan pengalaman pergaulan bagi remaja. Kalian akan mendapatkan pengalaman bergaul dengan baik dengan berbagai macam teman, baik yang memiliki jenis kelamin sama maupun yang berbeda jenis kelamin.

Kalian juga bisa belajar bagaimana agar tidak menjadi seseorang yang kaku dalam bergaul, bagaimana agar dapat menerima orang lain dan juga bagaimana cara agar dapat menghargai orang lain. Maka dari itu membantu remaja dalam mengembangkan sikap toleransi dan saling memahami juga merupakan salah satu manfaat dalam berkelompok atau memiliki geng.

Oleh: Maula (kpl/rth)



READ MORE