GIRLS LIFESTYLE

Tips Memilih Headset Yang Bagus

Sabtu, 30 Agustus 2014 20:37

Tips Memilih Headset Yang Bagus
Ilustrasi © Shutterstock




Kapanlagi.com - Bagi penggemar musik, aksesoris yang satu ini sudah pasti jadi must have item Friends. Headset yang bagus akan mempengaruhi mood saat mendengarkan musik. Berikut ini ada beberapa tips untuk memilih headset yang baik.

1. Sebelum membeli headphone/headset, Kamu harus memperhatikan merek serta budget. Merek-merek seperti Sony, Panasonic,  Philips, Beats Audio, JVC, dan Sennheiser pastinya sangat Kamu idamkan, dimana produk tersebut terkenal dengan kualitas tinggi. Tentunya harga menentukan kualitas, dan memang harga headset ini relatif agak mahal. Biasanya headset dengan harga diatas Rp150.000 kualitasnya sudah cukup baik.

2. Ada beberapa macam bentuk headphone, jadi sebelum anda memilih anda pikirkan baik-baik bentuk headphone seperti apa yang mau dibeli. Ada 3 macam headphone yaitu over ear (model headphone/ speaker menutupi seluruh telinga), earbuds (model headphone/ speaker menempel di lubang telinga tapi tidak masuk) dan in ear(model earphone / speaker yang masuk ke lubang telinga).

3. Sesuaikan juga guna headphone atau headset dengan selera musik kesukaan Kamu. Seperti lagu metal, hip hop cocok dengan headphone tipe Warm (output suara cenderung bass, suara bass jedag jedug, suara agak kecil). Aliran rock, klassik cocok dengan Bright (output suara cenderung treble) atau Natural (treble dan bass seimbang) dan lain sebagainya.

4. Pelajari juga spesifikasi headphone yang akan dibeli. Lihat frekuensi, hambatan dan juga sensitivitas.

Semoga informasi tadi berguna ya Friends.
 http://agungadhyaksa.blogspot.com/2012/04/tips-memilih-headphonesheadset.html
http://www.selular.co.id/tips/TipsnSolusi/2013/07/122/Tips-Memilih-Headset-Idaman

Riyani i

(kpl/rth)



READ MORE