GIRLS SEKOLAH DAN PENDIDIKAN

Sejarah Pramuka di Indonesia

Kamis, 12 November 2015 21:16

Sejarah Pramuka di Indonesia
melangkahmeraihcita.wordpress.com




Kapanlagi.com - Hayo, siapa nih yang gak tahu pramuka? Nah, pramuka punya sejarah yang panjang banget lho, entah di kancah internasional atau di negara kita sendiri lho. Bahkan sejarahnya udah ada sejak jaman penjajahan dulu. Pada jaman dulu di indonesia namanya kepanduan lho, bukan pramuka.

Tapi gimana tuh pramuka bisa masuk Indonesia? Nah, kalau di luar negeri, pramuka ditemukan oleh Pak Robert Boden Powell. Menurut gatsi-smanja.blogspot.com, pramuka sebenernya dibawa sama Belanda ke Indonesia. Pada saat itu namanya Nederlands Indesche Padvinderij Vereniging (NIPV), yang cuman buat para anak Belanda yang di Indonesia aja. Nah, organisasi kepanduan pertama di Indonesia ya Javasche Padvinderij Organisatie (JPO).

Sejak itu tuh Sis, mulai banyak pemuda Indonesia yang ngediriin organisasi serupa buat rakyat jelata, tapi makin lama, organisasi kepanduan ini makin berbau politik dan berusaha merebut kemerdekaan di Indonesia. Makanya Belanda akhirnya membubarkan organisasi serupa. Akhirnya dilaranglah istilah "Padvinder" yang artinya kepramukaan waktu itu Sis. Makanya pada 1908, Haji Agus Salim ngenalin istilah "Pandu".

Lalu menurut blogkudera.blogspot.com, kepanduan Indonesia direformasi nih Sis. Terus dibentuklah Panitia Pembantu Pelaksana Pembentukan Gerakan Pramuka yang diketuai Sri Sultan Hamengkubuwono IX. Menurut forumpramuka-inhil.blogspot.com, kita bisa ngenal pramuka kayak gini karena suatu upacara besar yang diadain khusus emang buat ngenalin pramuka.

Nah, panitia yang udah disiapkan akhirnya membuat semacam perayaan besar-besaran dengan mengadakan pawai dan mendirikan defile di Jakarta. Di sini dikenalkan banyak kegiatan dan keterampilan yang bisa dipelajari. Upacara yang diadain tanggal 14 Agustus 1961 ini akhirnya jadi hari tetap pramuka nasional lho. Keren ya Gals!

By: Ananda

(kpl/rth)