BOYS KESEHATAN

Pilih Partner Larimu Dengan Tepat

Jumat, 31 Oktober 2014 15:41

Pilih Partner Larimu Dengan Tepat
Ilustrasi




Kapanlagi.com - Guys, salah satu cara membuat latihan larimu setiap hari nggak boring adalah dengan mencari partner lari yang bisa nemenin kamu latihan. Bukan cuma jodoh, partner lari juga harus dipilih bener-bener, jangan asal pilih karena kalo sampe kamu asal-asalan nyomot temen latihan lari, yang ada kamu nggak bakalan bisa konsentrasi latihan, tapi malah nongki-nongki di pinggir jalan ngecengin cewek-cewek manis yang lagi jogging, ckckckck..

Untuk menghindari hal itu tadi, Guys, coba deh kamu simak ulasan di bawah ini yang dilansir oleh laman allwomenstalk.com tentang hal-hal yang perlu kamu pertimbangkan saat memilih temen latihan lari. Kulik sama-sama yuk, Guys!

1. Kamu harus milih partner lari yang juga sama-sama suka lari, dengan begini kalian berdua bakal fokus dalam berolahraga. Punya partner yang punya minat sama juga bisa jadi temen untuk sharing ilmu baru tentang berlari.

2. Kamu harus milih partner lari yang punya kemampuan kurang lebih sama denganmu, kalo gini kalian berdua bisa berlatih bersama-sama, tanpa salah satunya harus mengurangi kecepatan atau malah nambah kecepatan.

3. Kamu harus milih partner lari yang punya motivasi tinggi untuk maju, percaya deh kalo temen kamu ini niat dan semangat latihan, kamu pasti bakal terpengaruh juga untuk jadi lebih semangat berlatih.

4. Yang nggak kalah pentingnya adalah memilih partner lari yang rumahnya nggak jauh-jauh sama rumahmu, atau lapangan tempat kalian latihan. Selain itu, kamu dan partner larimu harus punya jadwal yang sama, bakalan susah kan kalo jadwal kalian berdua nggak punya jadwal sama, kapan lari barengnya dong kalo gitu..

Oleh: Anna Priaganda
Sumber: http://running.allwomenstalk.com/things-to-look-for-when-choosing-a-running-partner/

(kpl/rth)



READ MORE