BOYS KESEHATAN

Waspadai Gejala-Gejala Penyakit BDD

Minggu, 26 Oktober 2014 18:41

Waspadai Gejala-Gejala Penyakit BDD
Ilustrasi © Shutterstock




Kapanlagi.com - Bro, penyakit BDD (Body Dismorphic Disorder) yang menyerang seseorang bisa diidentifikasi dari gejala-gejala yang ditunjukkan oleh penderitanya. Mau tau gejala-gejala apa yang ditunjukkan oleh penderita BDD ini? Yuk, simak uraian yang berikut ini!

Sebagaimana dilansir dari khasanahherbal.com penderita BDD akan terlalu asyik memperhatikan dengan penampilan fisiknya sehingga mereka (penderita BDD) memiliki keyakinan yang amat kuat jika ada kekurangan atau cacat sedikitpun pada penampilannya bisa membuatnya menjadi jelek

Masih dilansir dari sumber yang sama, seorang penderita BDD juga akan melakukan perawatan yang berlebihan agar bisa berpenampilan seperti orang lain atau mungkin melebihi orang lain tersebut. Hal terjadi akibat kebiasaan penderita BDD untuk membandingkan penampilannya dengan penampilan orang lain.

Sementara dilansir dari adaa.org obsesi yang melekat kuat pada penderita BDD untuk berpenampilan sempurna membuatnya terbiasa untuk menghabiskan waktu selama berjam-jam dalam sehari hanya sekedar  mengamati penampilannya sendiri. Keinginannya untuk tampil sempurna membuatnya tidak bisa menerima saat terdapat ketidaksempurnaan atau cacat pada penampilannya. Dan tak jarang pula, penderita juga akan melakukan berbagai tindakan  kamuflase terhadap penampilannya dengan pakaian, make up, aksesoris seperti topi dan sebagainya untuk menutupi kekurangannya.

Bro, dilansir dari mind.org.uk  penderita BDD akan merasa cemas yang teramat terhadap kekurangan atau ketidaksempurnaan yang ada pada tubuhnya sehingga mereka sering menghabiskan beberapa jam untuk memikirkan kekurangan dan ketidaksempurnaan tersebut. Beberapa bagian tubuh yang biasanya menjadi obyek ketidakpuasan penderita BDD yaitu hidung, mata, rambut, dagu, kulit dan juga bibir.

Demikian itulah, Bro, beberapa gejala yang biasanya ditunjukkan oleh penderita BDD. Jika kalian memiliki kebiasaan yang termasuk ke dalam gejala BDD maka berhati-hatilah karena bisa jadi kalian termasuk penderita BDD.
Semoga informasi ini bermanfaat, Bro.

Oleh : Arlina
Sumber:
http://khasanahherbal.com/penyakit/b-penyakit/body-dysmorphic-disorder-bdd-perilaku-emosi-kejiwaan-1615.html
https://www.adaa.org/understanding-anxiety/related-illnesses/other-related-conditions/body-dysmorphic-disorder-bdd
http://www.mind.org.uk/information-support/types-of-mental-health-problems/body-dysmorphic-disorder/#.U8g0XdhNh0s

(kpl/rth)



READ MORE